About the Journal
Khaliya Onomiyea: Jurnal Abdimas Nusantara (e-ISSN: 3024-8108) adalah jurnal yang berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, keagamaan, dan sosial humaniora.
Nama Khaliya Onomiyea diambil dari bahasa Asli suku yang mendiami pesisir dan pulau-pulau di Danau Sentani. Khaliyah berarti Bekerja dan Onomiyea berarti berkat. Inti dari nama ini adalah bekerja atau berkarya untuk menjadi berkat bagi sesama.
Khaliya Onomiyea: Jurnal Abdimas Nusantara terbit dua kali dalam satu tahun, yaitu Juni, dan Desember.